Budaya Ngopi Di Kaki Gunung Duduk & Gunung Tanggamus

Seperti di ketahui bersama bahwa Provinsi Lampung memasok sekitar 70 persen dari total biji kopi yang di ekspor ke luar negeri. Sekitar 40 persen biji kopi jenis robusta di hasilkan dari perkebunan di Gunung Duduk dan Gunung Tanggamus Provinsi Lampung. Masyarakat Desa di sekitar lembah dan kaki Gunung Duduk dan Gunung Tanggamus memang sudah kental sekali dengan budaya Ngopi. tiada hari di lalui tanpa secangkir kopi. Seperti yang dirasakan penulis ketika kelilingi desa setiap kali mampir ke rumah penduduk yang pasti di suguhi minum kopi. Apalagi di warung minum yang favorit ya kopi. Iklim yang dingin serta udara yang sering berkabut membuat aktivitas Ngopi oleh para warga menjadi lebih nikmat. (Karangrejo, Elubelu, Tanggamus, 20 Juni 2019)

Komentar

Postingan Populer